Maksimalkan 3 Sumber Income Yang Disediakan Oleh KDI

Meski sudah dibahas dengan lengkap di Simulasi Perhitungan Komisi, namun masih ada beberapa sahabat yang merasa kurang puas, bahkan belum tahu caranya memaksimalkan KDI sebagai sumber penghasilan barunya.

Kami di KDI percaya, bahwa orang bisa mendapatkan penghasilan maksimal, apabila dia sudah memahami tentang 4 jenis sumber income (penghasilan).
Empat sumber income tersebut adalah:
  1. Active Income
  2. Passive Income
  3. Passion Income
  4. Massive Income
Pertama, Active Income. Yaitu penghasilan yang anda dapatkan dari bekerja (menukar waktu, tenaga, pikiran dengan uang). Pekerjaan/usaha apapun, asal anda harus kerjakan tiap hari agar menghasilkan, masuk ke dalam kategori ini.

Kedua, Passive Income. Yaitu penghasilan yang anda dapatkan dari pekerjaan orang lain atau sistem. Hasil usaha milik anda yang dikelola oleh orang lain (karyawan) atau memiliki sistem yang otomatis berjalan tanpa keterlibatan anda secara penuh masuk ke dalam kategori passive income. Termasuk juga apabila anda punya blog, channel Youtube, portofolio di microstock yang menghasilkan uang meski anda tinggal jalan jalan, itu juga bisa disebut sebagai passive income.

Ketiga, Passion Income. Yaitu penghasilan yang anda dapatkan dari ‘hobi yang dibayar’. Parameternya adalah passion anda. Apabila anda melakukan hobi/passion anda dan anda mendapatkan penghasilan darinya, maka itu adalah Passion Income.
Sayangnya, banyak yang keliru dengan mendahulukan untuk mengejar passion (yang mana anak muda zaman sekarang tidak tahu apa sebenarnya passion mereka) ketimbang membangun active income. Sehingga banyak yang rugi waktu karena mengejar kesia-siaan. Sebaiknya mengejar passion income dilakukan setelah memiliki MINIMAL satu sumber active income.

Keempat, Massive Income. Yaitu penghasilan yang sangat besar yang datangnya bisa darimana saja. Bisa jadi dari Active Income yang sudah tersistem sehinga menjadi Passive Income. Lalu terduplikasi demikian hebatnya (mendapatkan puluhan ribu faktor kali) sehingga menjadi Massive Income.
Setiap sumber income diatas sangat fleksibel dan berbeda bagi setiap orang. Contohnya, bisa jadi menjalankan bisnis KDI bagi si A adalah active income, dan bagi si B adalah passive income, sedangkan si C adalah passion income, bahkan si D telah menemukan massive income-nya disini.
Lalu bagaimana bisnis KDI bisa menjadi sumber income bagi anda?
Untuk mengetahui dengan lebih detail, anda harus tahu bahwa di KDI terdapat 3 sistem yang saling terjalin. Dan ketiganya bisa menjadi sumber income baru buat anda.

1. Anda Bisa Mendapatkan Penghasilan Dari Affiliate. (B2B)

Secara sederhana, affiliate marketing adalah sistem pemasaran yang di desain untuk menjual barang/jasa orang lain di dunia online. Dengan menjadi affiliate di KDI, tugas anda adalah merekrut dropshipper dan membina mereka agar bisa berjualan kaos kepada konsumen akhir. 
Sistem affiliate KDI berfungsi seperti keagenan, dimana anda berhak merekrut agen lain (B2B) dan mendapatkan komisi dari penjualan mereka.

sumberlink --> http://www.kaosdakwahislami.id/category/blog/ 

Komisi dari affiliate KDI ini menyumbang penghasilan terbesar karena dibutuhkan PERAN AKTIF anda untuk mempromosikan & mengiklankan produk, mengedukasi market, membina dropshipper hingga memastikan bahwa jaringan anda berjalan dengan lancar.
Bisa dibilang ini adalah sumber penghasilan aktif (active income) anda. Diawal-awal anda harus meluangkan waktu, tenaga dan pikiran agar active income anda berjalan sesuai sistem sehingga berubah statusnya menjadi passive income.

2. Anda Bisa Mendapatkan Penghasilan Dari Dropshipping (B2C)

Bisnis utama KDI adalah menjual kaos, ini adalah darah di bisnis ini. Dengan sistem dropshipping, anda tidak perlu memikirkan stok barang karena hampir semuanya READY STOCK. Tugas anda sebagai dropshipper adalah menjual kaos baik secara online (retail) menggunakan social media, maupun secara offline.

Apabila ada calon pembeli yang berminat dan anda ingin sekalian mempromosikan program affiliate KDI. Anda tinggal arahkan mereka untuk membeli ke toko online KDI melalui link affiliate anda (tutorial menyusul) dan ketika pembeli anda mendaftar dan melakukan upgrade, sistem akan menghitung komisi anda secara otomatis. Ini disebut sekali tepuk dua pulau terlampaui.
Bagi affiliate yang telah memiliki banyak dropshipper, disinilah passive income dan massive income mereka mulai terbentuk.

3. Anda Bisa Mendapatkan Penghasilan Dengan Menjadi Brand Partner.

Anda bisa desain kaos? Atau malah anda punya brand kaos dakwah islami sendiri? Anda bisa mendaftar menjadi partner KDI dan bergerak di balik layar produksi dan memastikan teman-teman dropshipper memiliki produk terbaik untuk dipasarkan. Tugas anda sebagai brand partner adalah membuat karya desain sebanyak-banyaknya karena ruh bisnis KDI berada di goresan desain anda.

Anda akan memperoleh komisi dari setiap kaos yang terjual menggunakan desain anda. Bayangkan kalau anda memiliki 1000 desain. Sambil jalan-jalan pun anda sudah bisa menikmati passive income dan passion income.

Karena hanya desainer yang mempunyai passion terhadap dakwah yang bisa membuat 1000 desain kaos yang unik, berkualitas dan bisa dijual.

Lalu siapakah yang bisa mendapatkan MASSIVE INCOME?
ANDA lah orangnya!
Dengan memaksimalkan 3 sumber income diatas, anda bisa menjadi affiliate (active income) yang membina 1000 dropshipper (passive income dari penjualan orang lain) yang masing-masing menjual 100 kaos/bulan yang menggunakan desain yang anda buat (passion income)
Semoga anda bisa membayangkan betapa ‘ngeri’ potensi penghasilannya!


sumberlink --> http://www.kaosdakwahislami.id/category/blog/

Komentar

Postingan Populer